DeckPro Primer WB adalah resin epoksi berbasis air yang terdiri dari 2 komponen. Digunakan sebagai primer/pelapis dasar untuk membantu mempersiapkan substrat agar lapisan epoksi di atasnya dapat merekat lebih baik dan menutupi pori-pori pada substrat sehingga permukaan substrat rata konsisten diseluruh area serta memberi perlindungan terhadap daya tahan yang lebih baik pada lapisan di atasnya.